Bangunkan Pasar untuk Mama-Mama Pedang Asli Papua

Jayapura, 7 Juli 2014, SOLPAP (Solidaritas Pedagang Asli Papua) dan lima orang perwakilan mama-mama pedagang Papua mengadakan pertemuan bersama dengan Kabid Cipta Karya dan Air Besih Ir. Yan Ukago, di Kantor Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Papua.

Dalam pertemuan tersebut perwakilan mama-mama Pedang Asli Papua melalui Kordinator SOLPAP Pdt. Dorothea Balubun meminta kepada pihak PU untuk menindaklanjuti pembangun pasar mama-mama Papua yang selama ini dinanti-nantikan penyelesaiannya.

Menanggapi permintaan mama-mama pedagang asli Papua, Yan Ukago mengatakan Dinas PU Provinsi Papua telah melaksanakan pergeseran tanah dan pembebasan lahan untuk pembangun pasar tersebut dan telah melakukan pembayaran kepada KKS sebagai pemilik tanah lokasi Damri samping Waimohorok, jln. Baru, Pasar Yotefa. Lebih lanjut ia menjelaskan pihak Dinas PU Provinsi Papua yang langsung bertanggung jawab atas pekerjaan tersebut.

Ketika dikonfirmasi tentang pemalangan yang dilakukan oleh pemilik tanah tempat pembangunan pasar mama-mama. Pihaknya mengatakan bahwa, pemerintah provinsi akan melakukan pendekatan persuasif kepada masyarakat adat .

Di tempat yang sama kordinator Solpap, Pendeta Dorothea Balubun mendukung langkah yang ditempu oleh pemerintah provinsi Papua untuk segera menindaklanjuti pembangunan pasar mama-mama. Ini adalah impian mama-mama pedagang asli Papua. Saya setuju dengan pernyataan calon Presiden Joko widodo dalam acara Mata Najwa di Metro TV (10/7/2014) untuk membangun pasar mama-mama Papua.

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *